Jumat, 16 Agustus 2013

Mutiara syair


Mengobati luka masa lalu

Tiada yang sempurna disini
Tak ada pula yang tak ternodai
Semua punya masa lalu sendiri
Pernah salah menghianati naluri
Lalu apa kamu tidak pernah mengalami?
Tidak, semua pernah mengalami
Msa hidup yan sungguh tak terpuji

Lalu bagaimana harus mengobati?
Apa yang harus diperbuat kini?
Jalan terbaik adalah menatap Ilahi Robbi
Cuthatlah pada-Nya setulus hati
Ungkapkan semua isi hati
Jangan ada yang tersembunyi
mengakulah bahwamemang diri mendzolimi
Bilang pada-Nya apa yang ada direlung hati
Jujurlah, angan berduata lagi
Dia akan memaklumi
Asalkan kamu berjanji setulus hati tak mengulami kembali

Berdoalah untuk masa lalumu kini
Pahit dosa hitam kelan semua masih bisa diperbaiki
Belumlah terlambat sampai saat ini
Bersegeralah kembali ke jalan yang diridhoi
Sebelum waktu habis menanti

Mengobati dosa masa lalu harus hari ini
Tak ada hari esok maupun nanti
Tak ada kata menunda lagi
Hanya saat ini, detik ini, jangan ditunda lagi

Mari perbaiki diri dari hal yang terdekat disisi
Mulailah berkata dengan perkataan terpuji
Diam jika mulut ingin berkata melukai
Tutup semua pintu luka mulai hari ini
Ayo bekali diri
Hadiri majlis ilmu mulai hari ini
Yakinlah, dosa masa lalu itu akan sirna 
karena ampunan Ilahi Robbi

Jangan bersedih hati
Masa lalu itu akan terhapus dengan sendiri
Cukup banyak beramal mulai hari ini
Semua itu akan sirna seiring ampunan Ilahi Robbi
Mulai saat ini jadilah pribadi baru berhati Qur’ani

0 komentar:

Posting Komentar

Designed by SkinCorner Free Blogger Templates | Sponsored by Papercraft for Kids | Power Point Templates